Aneka Resep Cara Membuat Kue Bolu Super Lembut !!! Wajib coba bunda



 




BOLU KOPI

By @ginanjarvk

berhubung belom ada loyang gedean plus biar ngirit juga sih, bikin bolunya setengah resep aja ya.. bolunya enak, padet gak beremah tea, harum kopi lebih oke kalo ditambah sesachet kali yaaa.. BOLU KOPI


Source : @santy.robert

Rebake : @ginanjarvk


Bahan :


- 85 gr margarin

- 105 gr gulpas

- 3 butir telur

- 110 gr terigu

- 1 sachet kopi instant (torabika capcin)

- 1/2 sdt BP

- 1 sdm susu cair


Cara Buat :


1. Ayak terigu, BP dan kopi sachet, sisihkan


2. Mixer margarin dan gulpas sampai rata


3. Tambahkan telur satu per satu, mixer lagi sampai mengembang


4. Tambahkan ayakan terigu dan susu cair, ratakan


5. Tuang loyang, panggang sampai matang



Bolu Nutrisari


Bahan - bahan :


- 150 gr tepung terigu serbaguna

- 5 btr telur ayam (suhu ruang)

- 100 gr gula pasir

- 1 sachet susu kental manis

- 1 sachet nutrijell orange uk kecil

- 1 sachet nutrisari jeruk

- 100 gr margarin (lelehkan)


Cara membuat :


1. Kocok telur dan gula pasir sampai berbusa, lalu masukan skm dan kocok dengan speed tertinggi pada mixer sampai putih kaku / kental berjejak.


2. Kemudian turunkan kecepatan mixer ke yang terendah , masukan nutrisari dan nutrijel ( fruit acid nya ga usah dipake) kocok asal rata saja, lalu masukan tepung terigu sedikit demi sedikit sampai tercampur rata (kocok sebentar saja), lalu matikan mixer.


3. Lalu masukan lelehan margarin kedalam adonan dengan cara aduk lipat menggunakan spatula, aduk sebentar saja sampai tercampur rata. Tuang kedalam loyang dan hentakan pelan2 2-3x hentak lalu panggang sampai matang.





____Marmer Cake____
by @rintaastarini
source @ms.rinadedik
thanks ya mba rina resep dan tutorialnya. saya izin share ulang resepnya yaaaa 🙏🙏🙏

Bahan :

- 8 kuning telur
- 7 putih telur
- 200 gr tepung terigu ( me: segitiga biru)
- 25 gr susu bubuk
- 225 gr gula halus
- 330 gr butter (me: anchor250 + blueband80)
- 2 sdm cocoa powder (me: van houten)
- sedikit pasta coklat

Caranya :

1. panaskan oven dengan suhu 175°C dan olesi loyang tulban dengan mentega dan taburi tepung terigu tipis

2. kocok butter dan gula sampai putih creamy

3. masukan kuning telur satu per satu, masukan satu kocok sampai rata baru masukan lagi sampai habis

4. masukan tepung terigu + susu yang sudah diayak

5. di wadah yang lain kocok putih telur sampai softpeak dan masukan ke adonan kuning telur. masukan putih telurnya dibagi 3 sesi.

6. sisihkan 1/3 adonan dan campur bubuk coklat dan pasta coklat. aduk dengan spatula dengan teknik aduk balik.

7. masukan ke loyang tulban di selang seling (adonan putih dan coklat).

8. dengan memakai tusuk sate, buat pola dengan cara memutar searan dengan jarum jam.

9. oven sekitar 45 menit. tes tusuk ya kalau sudah tdak ada adonan menempel artinya sudah matang..






Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Aneka Resep Cara Membuat Kue Bolu Super Lembut !!! Wajib coba bunda"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel