Resep Kue Clorot. Jajanan Nostalgia dari Purworejo enak praktis dan mudah bikinnya makkk

Clorot adalah makanan khas asal Purworejo. Makanan berbahan tepung beras ini bentuknya unik. Kebanyakan orang awam akan membuka cangkang clorot dari atas seperti makan es cream. Namun cara yang benar sebelum melahap kuliner khas Purworejo ini adalah dengan menusuk bagian bawah clorot dengan menggunakan satu jari.
Harusnya pake daun janur yaa, tapi tak ada janur, daun pisang pun jadilaaaaah! hehe. Mak Frida dah kangen banget sama kue clorot. Namanya lucu yaa, tapi emang begitu namanya, maaaakkk. Btw biasanya ada kue sejenis begini di beberapa daerah tapi beda sebutannya. Yang jelas manis legit paduan antara tepung beras, gula merah dan santan, uenaaaakkk. Nostalgia neh kue jadul banget, maaaaakk… Bahan-bahan: 125 gr tepung beras 50 gr tepung tapioka/sagu tani/kanji 400 ml santan kental 175 gr gula merah 2 helai daun pandan, ikat simpul 1/4 sdt garam daun pisang Langkah-langkah 1. Dalam panci campurkan santan, gula merah, daun pandan dan garam. Masak sambil diaduk2 hingga mendidih. Kemudian dinginkan dan saring. 2. Dalam baskom campurkan tepung beras dan tepung tapioka, kemudian tuang campuran santan dan gula merah. Aduk rata. 3. Buat wadah kerucut dengan daun pisang, caranya ambil 1 lembar daun pisang ukuran 25 x 10, lalu gulung kerucut mengikuti arah garis melintang daun (jangan membujur, nanti robek). Sematkan dengan lidi. 4. Berdirikan wadah kerucut dengan gelas stainless, isi dengan adonan. Atau bisa juga menggunakan ampas kelapa untuk memberdirikan wadah kerucut di kukusan. 5. Kukus kue selama 20 menit atau hingga matang. 6. Resep untuk 18 kue clorot gula merah. Selesaaai. Enak mak, rasanya manis dan kenyal. Selain untuk dimakan sendiri, clorot juga bisa dijadikan oleh-oleh ya mak, apalagi ini makanan udah semakin jarang ditemui. Clorot-nya bisa bertahan hingga dua hari aja ya, karena tanpa menggunakan bahan pengawet bikinnya. Selamat mencobaaa.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Kue Clorot. Jajanan Nostalgia dari Purworejo enak praktis dan mudah bikinnya makkk"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel